10 Types Of People On Instagram According To Their Likes (Bilingual)

Likes on Instagram

How important is ‘Like’ ❤️ on Social Media (Instagram)? 

I believe everybody loves getting Likes on their Instagram postings. Otherwise, they wouldn’t post it on their Social Media account, they could just keep it in their phone’s Media folders. Some people admit it, some other people keep it to themselves that they are actually happy that their postings are liked by othersSome people don’t really care about how many likes they get at the end, but some other people care too much, it’s that important for them. Sometimes they even buy the likes with money, which I still don’t get. It’s not like they will get their money back. I get it if it’s for the business accounts, it’s part of the marketing method. I get it if they’re a celebgram, maybe it’s the tension of being ‘not too famous’ and not getting enough likes compared to other famous people. But for a personal account? Is it to impress other people as well? Oh, Lord! What’s the point of lying to yourself, why can’t they just be real? Anyway, some people lie, and it’s part of their daily life, even about unimportant things. Let it be. We definitely have a different point of view.

I personally like getting Likes when I post something on my Social Media, I’m not ashamed to admit it, but it won’t bother me that much if I don’t get many likes. My Instagram account has been set to private for years. I’m aware that if we want to get more likes, we don’t set our account in private, we don’t post too many pictures almost at the same time, therefore people will focus on one posting. Also, you will normally get more likes when you post it on the ‘prime time’, you know the time when most people are online with their Social Media. I just don’t really care about the Likes as much as I used to when I was younger. I also understand that some people are also silent readers or silent watchers. I remember I always got more Likes when my account was still in public, way way back, plus when I was still single, I got more Likes, even from random people. I guess that’s part of a life cycle. All the male fans will be gone one by one when you’re married or in relationships. That’s fine by me. I don’t expect to get many likes anyway, as I don’t give likes so often either. I honestly don’t spend my time that long on Instagram. I rarely scroll my timeline, though I do love checking my old postings for the sake of reminiscing over the memories, but I don’t really check other people’s postings or accounts. Only when I accidentally saw my friend’s postings when I open my account, then I liked their postings.

Some of my friends even ask me directly to like their postings on their social media, and I don’t mind to visit their accounts and like their photos. It doesn’t require too much effort, just a little effort to make other people happy, so why not, right? I sometimes do the same thing to Daddy Bear: “Daddy, check your IG, like my pictures, please”. LOL. Some people also put so many hashtags on their captions for the sake of getting more Likes, this one only applies to those with unlocked IG account (public account). 

When everybody likes getting Likes from other people, some people don’t really feel generous if it comes to giving Likes. I like to observe people’s characters, and in my opinion, there are at least 10 types of people on Instagram according to the likes given:

1. The Generous Type:

Those who keep liking your postings, whether your postings are good or not so good, despite the fact you don’t give Likes to their postings as often, or even not at all.


2. The On & Off Type:

Those who choose to like one of your postings, when you post two things almost at the same time. They just don’t want to give too much.


3. The Moody Type:

Those who like your posting as they want. When they want to, they will, when they don’t, they won’t. It does not depend on the quality of your postings, but depends on their mood.


4. The Take & Give Type (with strings attached):

Those who only like your postings if you like their postings first.


5. The All-About-Aesthetic Type:

Those who only like the good quality posting ones, the full of art ones, the ones with great colors, and the good composition of the pictures. (I used to be like this back then, when IG was only for iPhone user and it was still dedicated as a photography platform)


6. The (So Called) Busy Type:

Those who like your postings only when they accidentally see it on top of the timeline, they don’t really scroll down their timeline. They like it when they see it. (I’m more like this now)


7. The IDGF Type:

Those who just don’t pay attention much on to Social Media: they don’t have a bad intention per se, they just unintentionally don’t give Likes often.


8. The Invisible Type:

Those who like to stalk, but they don’t need the other people to know that they exist. They are normally the introvert one, or they just want to secretly stalk people without giving any Likes.


9. The Territorial Type:

Those who only like their best-friends’ postings, their family & friends, people who are kind to them, they will not give Likes to other people who are not close to them, especially the ones that they are currently having quarrel with.


10. Your (Secret) Hater:

Those who will never like your postings: it does not matter whether it’s a good picture or not. They secretly hate you, deep down in their heart they have hatred and probably jealousy, they are unhappy for your happiness.


Anyway, for #10, it can also be a sign for us, if we are not a public figure and have enemies / haters of more than 3 people, we probably need to reflect ourselves in the mirror, maybe we are actually the annoying one. Oopps! x


——————————


Seberapa penting 'Like' ❤️ di Media Sosial (Instagram)?


Saya percaya semua orang pasti senang ngedapetin Like di postingan Instagram mereka. Klo ga senang, mereka ga akan posting di akun Media Sosial mereka dong, mereka bisa aja simpan di folder Media HP mereka. Sebagian orang mengakui, sebagian orang diam-diam aja klo sebenarnya mereka senang postingan mereka disukain ama orang lain. Sebagian orang ga terlalu peduli tentang berapa banyak Like yang mereka dapatkan pada akhirnya, tapi sebagian lain justru sangat peduli dengan itu, itu penting buat mereka. Terkadang mereka bahkan sampai niat membeli Like dengan uang, yang mana saya masih ga paham tuh alasannya. Kecuali kalau mereka akan ngedapetin uang mereka kembali ya. Saya ngerti, kalau untuk akun bisnis, itu emang bagian dari metode pemasaran. Saya ngerti kalau mereka adalah seorang selebgram, mungkin itu bisa jadi semacam tekanan buat mereka yang 'tidak terlalu terkenal' dan tidak mendapatkan cukup Like dibandingkan dengan orang terkenal lainnya. Tapi untuk akun pribadi? Apakah itu untuk memberikan kesan ke orang lain juga? Oh Tuhan! Apa gunanya berbohong pada diri sendiri, kenapa ga harus jadi apa adanya aja sih? Ya gimana pun juga, beberapa orang suka berbohong, dan itu adalah bagian dari kehidupan mereka sehari-hari, bahkan untuk  hal-hal yang ga penting sekalipun. Biarkanlah. Yang pasti kita punya sudut pandang yang berbeda aja.


Saya pribadi suka dong ngedapetin Like pas lagi memposting sesuatu di Media Sosial saya, saya ga malu mengakuinya, tapi itu ga akan terlalu mengganggu saya kalau saya ga dapat banyak like. Akun Instagram saya udah disetel menjadi akun private selama bertahun-tahun. Saya tau kok, kalau kita pengen ngedapetin lebih banyak Like, kita jangan menyetel akun kita secara pribadi, kita jangan memposting terlalu banyak foto pada waktu yang hampir bersamaan, jadinya orang-orang bakal fokus pada satu postingan aja. Selain itu, kamu biasanya akan mendapatkan lebih banyak like pas kamu mempostingnya di ‘waktu utama', itu lho, waktu ketika kebanyakan orang sedang online dengan Media Sosial mereka. Saya ga terlalu peduli aja dengan Like seperti dulu waktu saya masih mudaan. Saya juga paham kalau beberapa orang juga pembaca diam-diam atau pengamat diam-diam. Saya ingat saya dulu selalu ngedapetin lebih banyak Like pas akun saya masih terbuka untuk umum, dulu banget, ditambah lagi waktu saya masih lajang, saya ngedapetin lebih banyak Like, bahkan dari orang-orang yang ga dikenal. Saya rasa itu adalah bagian dari siklus hidup. Semua penggemar cowok akan pergi satu per satu disaat kamu sudah menikah atau sedang menjalin hubungan. Ga apa-apa banget buat saya. Saya juga ga berharap ngedapetin banyak Like, karena saya juga ga terlalu sering ngasih Like. Sejujurnya saya ga ngehabisin waktu lama di Instagram. Saya jarang ngegeser-geser timeline saya, ya saya suka ngecek postingan lama saya aja untuk mengenang memori-memori, tapi saya ga benar-benar ngecek postingan atau akun orang lain. Cuma pas lagi kebetulan ga sengaja ngeliat postingan teman aja, pas saya lagi ngebuka akun saya, nah kalau itu pasti mereka saya kasihin Like.


Beberapa teman saya bahkan langsung nodong saya untuk nge-like postingan mereka di media sosialnya, dan saya ga keberatan ngunjungin akun mereka dan nge-like foto-foto mereka. Ga perlu banyak usaha, hanya sedikit usaha untuk ngebuat orang lain bahagia, jadi kenapa ga, kan? Saya terkadang ngelakuin hal yang sama kok ke Daddy Bear: "Daddy, cek IG kamu dong, tolong Like foto saya". Hahaha. Beberapa orang juga menulis banyak tagar di caption postingan mereka demi mendapatkan lebih banyak Like, yang satu ini hanya berlaku untuk mereka yang punya akun IG yang tidak terkunci (akun publik).


Nah semua orang suka mendapatkan Like dari orang lain, tapi sebagian orang ga terlalu murah hati dalam memberikan Like. Saya suka ngamatin karakter orang, dan menurut saya, setidaknya ada 10 Tipe Orang di Media Sosial berdasarkan Like yang diberikan:


1. Tipe Dermawan:

Mereka yang tetap memberikan Like untuk postingan kamu, ga peduli postingan kamu bagus atau ga-nya, walaupun kamu jarang nge-like postingan mereka, atau bahkan tidak sama sekali. (Baik banget ya!)


2. Tipe On & Off:

Mereka yang ngasih like salah satu postingan kamu, kalau kamu memposting dua postingan hampir bersamaan. Mereka cuma ga mau ngelike terlalu banyak aja.


3. Tipe Moody:

Mereka yang ngasih Like sesuai dengan suasana hati mereka.  Kalau lagi pengen ya ngelike, kalau ga pengen, ya ga dilike. Itu ga tergantung pada kualitas postingan kamu, tapi tergantung suasana hati mereka.


4. Tipe Take & Give:

Mereka yang hanya ngasih like ke postingan kamu, kalau kamu nge-like postingan mereka duluan.


5. Tipe Estetika:

Mereka hanya ngelike postingan berkualitas baik, yang berjiwa seni, yang berwarna bagus, dan yang berkomposisi gambar bagus. Jadi kalau postingan kita ala kadarnya, ga ada bagus-bagusnya, ya maaf maaf aja, discroll, permisi, dilewatin. (Gw terus terang dulu banget begini juga, waktu awal-awal main IG kan fotografi bgt kan fungsinya, jadi gw sok nyeni anaknya. :p)


6. Tipe (Sok) Sibux:

Mereka yang ngelike postingan kamu pas mereka ga sengaja ngeliat di bagian teratas timeline, mereka jarang ngegeser-geser timeline mereka ke bawah. Mereka like pas mereka liat aja.

(gw cenderung begini skrg, jarang buka timeline, tapi sekalinya buka, dan liat postingan yg nongol paling atas, biasanya di-Like).


7. Tipe Cuex:

Mereka yang ga terlalu merhatiin Media Sosialnya: mereka ga ada niatan buruk sama sekali, mereka jarang ngasih like aja tanpa niat apa-apa.

(Lempeng, emang cuek aja anaknya lho, jd jarang ngelike).



8. Tipe Invisible:

Mereka yang suka kepo, tapi ga mau ketahuan kalau mereka ada. Mereka biasanya orang-orang yang tertutup, atau mereka hanya ingin diam-diam kepoin orang tanpa memberikan Like.

(Biasanya ngelike sekali setahun, atau pas ga sengaja ke double tap, ga enak ditap balik, udah ketahuan terlanjur ngelike. Hahak!


9. Tipe Teritorial:

Mereka yang hanya ngelike postingan sahabatnya, keluarga & teman-temannya, orang-orang yang baik ke mereka, ga akan ngelike orang lain yang ga dekat dengan dia, terutama orang-orang yang lagi berantem ama mereka.

(Ya kalau yang sealiran ama doi, sohib doi, satu permainan, yang baik ama doi, ya doi selalu like, klo lo bukan temen deketnya, udah ga deket, apalagi sampai kesel-keselan, ya bye-bye, dilewatin aja. Atau bisa jadi udah di mute lo. :p)


10. Si (Diam-diam) Benci:

Mereka yang ga akan pernah ngelike postingan kamu: ga peduli apakah foto kamu bagus atau ga-nya. Mereka diam-diam kesel ama kamu, jauh di lubuk hati mereka ada kebencian dan mungkin kecemburuan, mereka ga bahagia aja dengan kebahagiaan kamu.

(Teman sih, tapi suka pura-pura ga liat, ternyata doi ngeliat kamu sebagai saingan, dan sadar atau tidak ia sadari, ada rasa dengki di hatinya).


Intinya, untuk #10 bisa jadi pertanda buat kita juga lho, kalau kita bukan public figure dan punya musuh / haters lebih dari 3 orang, mungkin aja kita perlu bercermin, bisa jadi ternyata kitanya yang sebenernya nyebelin. Ups! x



Comments